SRAGEN – Pemenang undian tiga unit sepeda motor bagi warga Kabupaten Sragen yang melakukan vaksinasi dosis 1 pada periode 3–27 Desember 2021, diumumkan di Unit Pelayanan Terpadu Penanggulangan Kemiskinan (UPTPK) Kabupaten Sragen, Selasa (28/12/2021).
Selain tiga unit sepeda motor, dibagikan pula 25 buah doorprize yang berasal dari 25 Puskesmas yang ada di Sragen.
Pengundian digelar secara terbuka dan diundi langsung oleh Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati, Wakil Bupati Suroto, Sekretaris Daerah Tatag Prabawanto, Ketua Baznas Sragen, dan sejumlah Kepala Puskesmas Sragen.
Vaksinasi berhadiah itu merupakan upaya Pemkab Sragen dalam percepatan vaksinasi di wilayahnya.
“Hari ini kita membagikan tiga unit sepeda motor dan 25 doorprize dalam program tuntas vaksinasi. Alhamdulillah, sampai hari ini kita sudah mencapai 87,65 persen. Sebenarnya sebelum kita melakukan program ini, Sragen sudah memenuhi target 70 persen yang diberikan pemerintah pusat,” terangnya, dilansir jatengprov.go.id.
Adanya program tuntas vaksin, capaian cakupan vaksinasi Covid-19 di Sragen mengalami peningkatan signifikan. Data yang diperoleh dari Dinas Kesehatan Kabupaten Sragen sebelum program tuntas vaksin, cakupan vaksinasi Covid-19 untuk dosis pertama mencapai 78,21% (606.736 orang), dan dosis kedua mencapai 72,89% (565.456 orang). Kemudian untuk lansia, dosis pertama mencapai 73,28% (87.192 orang), untuk dosis kedua mencapai 66,92% (79.623 orang).
Sementara cakupan vaksinasi per 27 Desember 2021 atau setelah dilakukannya program ini, dosis pertama mencapai 87,65% (679.960 orang) dan dosis 2 73,85% (572.915 orang). Kemudian untuk lansia dosis pertama mencapai 76,87% (91.463 orang) dan dosis kedua mencapai 68,11% (81.044 orang).
Dikatakan Yuni, target tuntas vaksin tiga persen atau sekitar 22.500 orang sasaran, selama 10 hari dari 17-27 Desember 2021 berhasil mencapai 12.006 orang sasaran (53,36%).
“Sampai hari ini target 22.500 (orang) kita sudah tercapai 12.006 (orang), Baznas juga menyalurkan sejumlah 20.500 unit sembako bagi warga yang divaksin,” ujarnya.
Undian tiga unit sepeda motor dimenangkan oleh Larto dari Kecamatan Gondang, Sunardi dari Kecamatan Masaran, dan Tuti Nur Fadilah dari Kecamatan Masaran. (*/cr1)