oleh

Si_aAP Mempermudah Masyarakat untuk Urus Dokumen

KOTA PEKALONGAN – Pembuatan dokumen kependudukan, khususnya di wilayah Kecamatan Pekalongan Barat kini semakin mudah. Warga cukup datang sekali ke kantor kecamatan untuk mengurus dokumen kependudukan, selanjutnya petugas kecamatan akan mengantarkan dokumen yang sudah jadi langsung ke rumah warga.

Camat Pekalongan Barat melalui Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Seksi Tata Pemerintahan, Ketentraman dan Ketertiban Kecamatan Pekalongan, Ryan P Festian, menjelaskan, layanan pengantaran dokumen bernama Si_aAP alias Siap Antar Pelayanan tersebut telah resmi diluncurkan pada peringatan HUT ke-76 Republik Indonesia.

Baca Juga  Gerak Cepat KSAD Jenderal Dudung Tangani Kasus di Papua

“Layanan yang diantar petugas Si_aAP ini, antara lain KTP, surat ahli waris, proposal yang dibutuhkan cepat, dan dokumen penting lainnya. Pelayanan Si_aAP ini diberikan secara gratis tanpa dipungut biaya sepeser pun,” beber Ryan saat ditemui di kantornya, beberapa waktu lalu

Menurut Ryan, para petugas Si_aAP dilengkapi perlengkapan khusus, yakni rompi, helm, dan tas berwarna merah, serta kendaraan bermotor untuk mempermudah mobilitas petugas. Dengan begitu, para petugas dapat bergerak lebh efisien, baik dari segi waktu. Di sisi lain, warga juga dapat menghemat biaya dan tenaga untuk bolak-balik ke kantor kecamatan.

Baca Juga  UID-GTG Salurkan 2000 Ton Oksigen Cair

“Ke depan kami akan menggunakan WA admin apabila ada warga yang ingin memanfaatkan layanan Si_aAP ini, dan layanan ini bisa dimanfaatkan pada jam kerja kantor (5 hari kerja),” pungkasnya. (*/cr1)

Sumber: aceh.siberindo.co

News Feed